Treatment
Face Shaping
FACE SHAPING TREATMENT
1. FILLER
Treatment ini menggunakan dermal filler berbahan dasar asam hialuronat yang disuntikkan pada area tertentu untuk menambah volume atau membentuk kontur wajah. Cocok untuk:
Membentuk rahang dan dagu agar wajah tampak lebih tirus.
Menambah volume pipi agar tampak lebih proporsional.
Memperbaiki asimetri wajah.
Hasil langsung terlihat dan bertahan hingga 12–18 bulan. Dengan teknik injeksi yang tepat, filler memberikan hasil yang sangat alami tanpa membuat wajah terlihat “berlebihan”.
2. COLLAGEN STIMULATOR
Collagen stimulator dapat merangsang produksi kolagen alami dari dalam kulit. Hasil tidak instan, namun bertahan lebih lama dan memberikan efek pengencangan serta pembentukan wajah secara bertahap.
Cocok untuk mempertegas tulang pipi, rahang, dan dagu
Memberikan efek lifting alami
Kulit terasa lebih kencang dan elastis
Efek bertahap, hasil optimal dalam beberapa minggu dan bisa bertahan hingga 2 tahun
Treatment ini, dapat menjadi pilihan ideal untuk kamu yang ingin perubahan lebih halus dan tahan lama tanpa menambah volume secara langsung.